KARSADHIRSA (Karya Seni Anak Satradhirsa) adalah sebuah event atau acara yang diadakan dengan tujuan memberi wadah bagi para siswa untuk mengekspresikan ide-idenya dalam bidang seni tradisional dan ditonton oleh masyarakat Kota Malang. Event yang diselenggarakan oleh Panitia Pengurus OSIS dan MPK SMAN 10 Malang ini berperan sebagai wujud pengembangan bagi siswa dan guru dengan mengusung konsep kebudayaan tradisional. Dengan diadakan acara Karsadhirsa, diharapkan para peserta dan pengunjung dapat mengenal lebih dekat serta mencintai budaya Indonesia yang begitu beragam.
Berbagai hiburan akan dapat dinikmati diantaranya mulai dari pementasan drama, musik, modern dance, pameran, serta bazar. Adapun bintang tamu yang juga memeriahkan event Karya Seni Anak Satradhirsa (Karsadhirsa) diantaranya HolaSpica, Iksan Skuter dan Remissa.
Karya Seni Anak Satradhirsa (KARSADHIRSA)
Hari : Sabtu
Tanggal : 20 April 2019
Waktu : 12.00 WIB – selesai
Tempat : Taman Krida Budaya Malang
Harga Tiket :
- Rp 20.000 (Early Ticket)
- Rp 25.000 (Pre-Sale I)
- Rp 30.000 (Pre-Sale II)
Contact Person :
- Zuhra – 081357914425
- Glenda – 082233467642