Menawarkan pemandian bernuansa pedesaan dengan sumber mata air jernih yang begitu bersih menjadi daya tarik tersendiri objek Wisata Air Krabyakan Malang. Berlokasi di kawasan Lawang, Sumber Mata Air Krabyakan kini semakin terkenal akan keunikan tempat wisatanya yang cocok sekali untuk mengisi akhir pekan bersama keluarga.
Hanya dikenakan biaya masuk seharga 2 ribu, para wisatawan dapat menikmati keindahan mata air sekaligus berenang di kolam yang berdasar bebatuan alami. Wisata Air Krabyakan memiliki 2 kolam yakni kolam untuk orang dewasa dan kolam bermain untuk anak-anak. Kejernihan dan kebersihan air sama-sama terjaga untuk kepuasan para wisatawan. Untuk yang kurang berminat bermain air, kolam terapi ikan mungkin menjadi alternatif yang tepat untuk mengisi waktu ketika berada di Wisata Air Krabyakan Lawang Malang. Terapi ikan ini dikenal banyak manfaatnya selain menghilangkan sel-sel kulit mati juga sebagai sarana memperlancar aliran darah di kaki melalui hisapan ikan-ikan kecil. Puas bermain di Sumber Mata Air Krabyakan Malang, aneka menu masakan ikan segar dan lalapan yang ditawarkan di tempat makan sekitar patut untuk dicoba kenikmatannya.
Alamat : Desa Sumber Ngepoh, Kec. Lawang, Kab. Malang – Jawa Timur
Harga Tiket Masuk : Rp 2000,-
Peta Lokasi Wisata Air Krabyakan Malang
Keyword yang masuk :
Wisata Air Krabyakan Malang Jawa Timur 65216, Wisata Air Krabyakan Malang Jawa Timur, wisata lawang malang, wisata lawang, wisata di lawang, wisata di lawang malang, krabyakan lawang, Wisata Air Krabyakan Lawang Jawa Timur, krabyakan, tempat wisata di lawang, harga tiket masuk wisata air krabyakan, wisata air krabyakan, https://www malang-guidance com/wisata-air-krabyakan-malang/, krabyakan lawang malang, sumber krabyakan dll.